Gelombang Solidaritas

section-c9b00e8

[GELOMBANG SOLIDARITAS 2020 #GS2020]

Gelombang Solidaritas 2020 [disingkat dengan hashtag #GS2020] adalah protokol kolaborasi untuk menciptakan gelombang solidaritas menghadapi krisis pandemi Covid19. Keterlibatan Partai Gelora Indonesia tidak hanya untuk menghentikan dampak langsung dan penyebaran virus menyangkut kesehatan tetapi juga dampak turunan pada aspek ekonomi, sosial dan politik.

Partai Gelora Indonesia meletakkan diri sebagai pemegang amanah untuk bersama bangsa menghadapi segala tantangan, dengan memosisikan diri sebagai subjek dalam manajemen krisis. Kader, pimpinan dan struktur Partai Gelora Indonesia menyatukan narasi dan aksi untuk membantu dirinya sendiri, lingkungan terdekatnya, masyarakat hingga bangsa untuk menyelesaikan berbagai masalah terkait pandemi.

Dengan memurnikan niat, menebar optimisme menghadapi tantangan, Partai Gelora Indonesia mengajak seluruh elemen masyarakat dengan semangat kolaboratif untuk kesatuan bangsa. Dengan keyakinan bahwa Indonesia tidak kalah dan akan segera bangkit, Partai Gelora Indonesia telah melakukan aksi meliputi 3 klaster yaitu:
1. Pembagian Bantuan Sembako dan Alat Kesehatan,
2. Desinfeksi di Rumah dan Lokasi Keramaian.
3. Penanganan Aspek Psikis melalui Trauma Healing dan Forum Diskusi.
Pada tahap lanjutan, setidaknya sepanjang 2020, akan dilakukan aksi untuk membantu masyarakat memulihkan penghidupannya, edukasi hidup dalam 'New Normal' dan program ketahanan pangan rumah tangga.

Alamat Dewan Pengurus Nasional

Jl. Minangkabau Barat Raya No. 28 F Kel. Pasar Manggis Kec. Setiabudi – Jakarta Selatan 12970 Telp. ( 021 ) 83789271

Newsletter

Berlangganan Newsletter kami untuk mendapatkan kabar terbaru.

X