Partai gelora kota Bekasi mengadakan pemotongan hewan Qurban perdana yang dilaksanakan pada hari Minggu (02/08) dengan mengangkat tema “Qurban tanda cinta, Cinta Allah, Cinta sesama”. Pemotongan hewan Qurban ini adalah hasil dari pengumpulan para anggota dan kader Partai Gelora kota Bekasi serta tokoh masayarakat kota Bekasi
1000 Paket Daging Qurban disalurkan untuk warga kota Bekasi. Di tengah masa Sulit, Partai Gelora Tetap Peduli Masyarakat
Kegiatan ini Bertema “BEKASI GELORAKAN BERKURBAN, Kurban Tanda Cinta, Cinta Alloh, Cinta Sesama” ungkat Rian Amirul Haqim sebagai ketua Panitia Qurban 1441 H, dalam sambutannya menyampaikan tujuan pelaksaan kegiatan Qurban tersebut adalah suatu perwujudan perasaan cinta kepada sang kholiq dan sesama manusia sebagai Makhluk Sosial dimana ibadah Mahdoh (vertikal) dan ibadah Sosial / Ghoir Mahdoh (Horisontal) Harus Seimbang.
Sedangkan Ariyanto Hendrata sebagai Ketua DPD Partai Gelora Kota Bekasi mengungkapkan bahwa pemotongan hewan Qurban dimasa pedemik DPD Gelora Kota Bekasi adalah wujud syukur Partai Gelora Indonesia yang telah disahkannya sebagai Partai Politik di Indonesia. Dia berharap agar Partai Gelora Indonesia kota Bekasi sebagai Partai yang baru lahir dapat dirasakan kehadirannya oleh seluruh warga kota Bekasi, dan bisa berkolaborasi dengan seluruh stakeholder para pemangku kebijakan di kota Bekasi.“
Dalam pengemasan hewan Qurban Panitia menggunakan besek dari bambu, tidak menggunakan kantong plastik, hal ini untuk membantu pemerintah daerah dalam rangka mengurangi sampah plastik. Sedangkan untuk distribusi ke masyarakat DPD bekerja sama dengan 12 DPC di kota Bekasi untuk dapat membagikan atau menyalurkan hewan qurban ke tengah masyarakat.
Partai Gelora Indonesia Kota Bekasi akan terus berkomitmen untuk dapat memberikan yang terbaik untuk warga masyarakat kota Bekasi, serta memberikan Pemanfaatan bagi hadirnya Partai Gelora Indonesia.
Sumber: GELORA BEKASI
Belum ada komentar